KENDALA BETERNAK LOVEBIRD BAGI PEMULA
Permasalahan yang timbul ketika memulai beternak lovebird pasti akan ada terutama bagi pemula .
Karna mengingat peluang bisnis untuk breeding Lovebird sangat menjanjikan dan hargapun tetap stabil, tidak heran kalo sekarang menjadi tran dikalangan pecintanya baik dari gol bawah sampai golongan atas ingin coba coba breeding.
Nah sekarang kita masuk permasalahan/kendala yang sering muncul dari beternak Lovebird beserta solusinya
# induk yang tidak mau bertelur
Biasanya merasa kurang nyaman pada letak sarang ,bahan untuk sarang kurang cocok dan makanan dan minuman penunjang kurang kbutuhan
#telur yang dihasilkan Zong
Perilaku ni biasanya tidak dibuahi oleh pejantan / yg ditangkar sm sm betina.
Pastikan indukan bahwa memang jodoh ,
Pastikan umur pejantan siap/matang.
#egg bending
Untuk kasus ini biasa nutrisi/kebutuhan makanan dan minuman vitamin yg dibutuhkan kurang maka terjadi egg bending. Jika terjadi seperti ini bisa dilakukan membantu mengeluarkan telurnya dngan cara oleskan minyak pada duburnya dan perlahan urut pelan pelan hingga keluar stelah kluar maka pastikan indukan terjamin nutrisi vitaminya agar fit kmbali (untuk lebih jelas bisa dilihat artikel lainnya )
#indukan tidak mau meloloi anaknya
Kasus ini juga sering terjadi biasanya disebabkan indukan birahinya mulai kembali meningkat dan ingin bertelur lagi jika tidak ditangani secepatnya dipastikan anak yang ditetaskan selama ini pasti mati. Untuk solusi pisahkan anaknya dan dibantu loloh sendiri, jika menemukan indukan seperti ini pastikan cek kontrol sesering mungkin .
# indukan ganas
Pastikan untuk sistem penjodohan dan jangan dicampur langsung dikarenakan beberapa Lovebird untuk betina biasa birahi tidak terkontrol. Apabila tidak jodoh dan hanya betina yg birahi tinggi maka tidak menutup kemungkinan pejantan akan selalu diserang hingga sampai dibunuh.
Semoga tulisan ini bisa sedikit bermanfaat untuk pemahaman permasalahan yang biasa timbul untuk beternak lovebird.
Salam ternak sampai manak ..
By. Danis Matra
Komentar
Posting Komentar